Kue Soes Shaun the Sheep

Resep membuat soes ini hanya menggunakan 4 bahan sangat simpel yaitu air, mentega, tepung terigu, dan telur. Adonan soes bisa digunakan untuk berbagai kreasi cemilan untuk si kecil. Kali ini saya membuat kue soes polos yang dibentuk menyerupai shaun the sheep dan diberi siraman coklat leleh dan parutan keju. Untuk resep dan tips lengkapnya, ada di kolom recipe.

shaun1
1. Masukkan adonan kue soes ke dalam plastik segitiga, lalu gunting bagian ujung plastik jangan terlalu besar. Agar soes bisa membentuk pola bulatan-bulatan kecil seperti di gambar.

shaun2
2. Kue soes yang sudah dipanggang. Tips memanggang kue soes adalah usahakan loyang diletakkan pada 1 tingkatan oven saja. Karena apabila memanggang bersamaan secara bertingkat, soes takutnya tidak mengembang sempurna. Memanggang kue soes, usahakan tidak membuka tutup pintu oven karena akan mengganggu proses kematangan kue. Tanda-tanda soes sudah matang adalah, tidak ada lagi gelembung-gelembung udara di adonan pada saat proses pemanggangan.

shaun3
3. Lelehkan dark cooking chocolate, lalu isi ke dalam plastik segitiga. Gunting sedikit bagian ujung plastik, lalu semprotkan ke bagian kepala shaun the sheep secara merata. Sisihkan hingga kering dan coklat beku.

shaun4
4. Beri parutan keju pada bagian atas kepala shaun the sheep.

shaun5
5. Siapkan 1 lembar keju slice dan cutter bulat untuk membentuk bagian putih mata shaun the sheep. Lalu beri titik hitam menggunakan dark cooking chocolate untuk bagian hitam mata shaun the sheep.

No Comments Yet.

Leave a comment